Desa Pagak Masuk Nominasi BCA Desa Wisata Award 2021

Nominasi BCA Desa Wisata Award baru saja diumumkan pada Senin (7/6). Desa Wisata Pagak di Kecamatan Purwareja Klampok berhasil masuk 5 besar untuk kategori Desa Wisata Kreatif.

Kepala Desa Pagak,Sudarwo, saat dikonfirmasi pada Selasa (8/6) kemarin mengakui bahwa selama pandemi, Desa Wisata Pagak sangat terdampak. 

"Seolah denyut pariwisata berhenti, namun kami harus bangkit dan tetap optimis, maka kami dan pengelola Desa Wisata mengikuti ajang BCA Desa Wisata Award 2021 dan masuk 20 besar pada kategori Desa Wisata berbasis kreatif". katanya.

Sudarwo dan segenap pengelola Desa Wisata Pagak juga mohon dukungan dan doa restu kepada Pemerintah Daerah Banjarnegara dan seluruh masyarakat semoga Desa Wisata pagak menjadi juara.

"Seperti Dawet Ayu yang telah menorehkan citra harum untuk Banjarnegara," harapnya

Hal tersebut diamini oleh Pengelola Desa Wisata Pagak, Pradikta Dimas. Ia sangat bersyukur dan memohon dukungan agar bisa melalui proses selanjutnya. 

"Dalam rangkaian jadwal yang telah tersusun, kami akan melalui tahap pembinaan selama 2 hari, kemudian dilakukan visiting dan penilaian langsung di lokasi dan proses akhir untuk penentuan juara adalah presentasi Profil Desa Wisata Pagak dengan segala potensinya, sedangkan kejuaraan masing - masing nominasi diumumkan 9 Juli 2021." imbuhnya.

BCA Desa Wisata Award merupakan upaya mendorong masyarakat desa wisata agar tetap berinovasi pasca pandemi COVID-19. Pendaftaran telah dibuka sejak April lalu. Selain Desa Wisata Pagak, tiga desa wisata di Jawa Tengah juga berhasil menjadi nominasi 20 besar, yakni Desa Wisata Nadulang pada kategori Desa Wisata Berbasis Alam, Desa Wisata Karangturi pada kategori Desa Wisata Berbasis Budaya, dan Desa Wisata Tingkir Lor pada kategori dan Desa Wisata Berbasis Digital..(Dieng/ Disbudpar Banjarnegara/ diolah)

Bagikan