GREBEG MULUD

Perayaan Sekaten merupakan tradisi memperingati kelahiran Nabi Muhammad Shallallahu 'alaihi wa sallam di tanah Jawa. Menurut Puger (2002), awal mula dan maksud perayaan Sekaten dapat ditarik sejak mulainya kerajaan-kerajaan Islam di tanah Jawa, yaitu zaman Kesultanan Demak. Puncak perayaan Sekaten adalah Grebeg Maulud yang diadakan setiap tanggal 12 Rabiul Awal dalam kalender Islam atau 9 November di tahun 2019. Grebeg Maulud ditandai dengan dikeluarkannya gunungan makanan dari dalam kompleks kraton dan dibawa menuju Masjid Agung Kraton. Gunungan berisi hasil-hasil bumi berupa kacang-kacangan, buah, berbagai macam sayuran dan masih banyak lagi yang disusun melingkar. Sesampainya di Masjid, Gunungan tersebut akan didoakan, kemudian direbutkan oleh masyarakat yang datang.