CANDI MERAK

Candi Merak ini terletak di Desa Karangnongko, Kecamatan Karangnongko, Klaten

Tahukah #SobatWisata? Bentuk peninggalan sejarah masa Kerajaan banyak ditemukan di Klaten. Salah satunya Candi Merak di Desa Karangnongko yang bercorak Hindu dari abad 8-9 pada masa Mataram Kuno. Dinamakan Candi Merak karena sekitar candi banyak terdapat sarang burung Merak. Candi ini memiliki ragam hias geometris dan tumbuhan. Ragam hias tumbuhan biasanya berupa ornamen tumbuhan yang terdapat pada candi. Ragam hias ini ditemukan pada relief candi berupa bunga teratai yang disebut dengan Purnakalasa sebagai lambang kebahagiaan dan keberuntungan.

Bagikan