VIA FERRATA DI BUKIT MENDELEM

Kabupaten Pemalang, selain wilayahnya berada di garis pantai laut jawa, juga memiliki dataran tinggi dengan topografi berbukit. Salah satunya adalah Gunung Jimat atau Bukit Mendelem dengan ketinggian puncak 1.050 mdpl. Di bukit ini, dikembangkan wisata tantangan dengan nama Taman Rancah sejak 2017 lalu, yakni Via Ferrata atau tangga besi. Di Indonesia wahana pemanjatan tebing/bukit dengan via ferrata ini hanya beberapa daerah saja yang mengembangkannya, salah satunya di Bukit Mendelem. Ada 420 anak tangga yang harus dilalui untuk sampai puncak. Saat ini terdapat tiga lokasi check point  pemanjatan bukit dengan via ferrata ini. Check point pertama di ketinggian 844 mdpl. Kedua di ketinggian 925 mdpl dan terakhir check point ketiga atau puncak dengan ketinggian 1.050 mdpl. Setelah sampai puncak, kita bisa turun kembali dengan via ferrata atau via jalur pendakian biasa yang ada di bagian belakang. Oh ya, untuk menggunakan wahana via ferrata ini ada syarat yang harus dipenuhi, yaitu: tidak punya riwayat jantung; tidak ada phobia ketinggian; dan kondisi cuaca sedang tidak hujan dan tidak ada petir. Sebelum naik bukit, kita harus mengenakan perlengkapan safety berupa helm, carbiner, seat harness dan costel, dan helm. Untuk menghindari kram ketika sedang memanjat, kita wajib melakukan pemanasan yang dipandu oleh guide dari Taman Rancah. Jangan lupa berdoa sebelum memanjat untuk keselamatan bersama.

Bagikan