Borobudur Marathon 2023 Sukses Digelar, PJ Gubernur Jateng Siap Sambut Gelaran Tahun Mendatang

Borobudur Marathon 2023 Powered by Bank Jateng sukses digelar di Kawasan Candi Borobudur, Kabupaten Magelang, Provinsi Jawa Tengah, Minggu pagi (19/11/2023). Sebanyak 10.000 pelari mengikuti event tahunan yang digelar atas kerja sama Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, Bank Jateng, Harian Kompas, dan Yayasan Borobudur Marathon.

Peserta Borobudur Marathon 2023 tak hanya masyarakat umum, tetapi juga para pelari nasional dan internasional. Kemegahan Candi Borobudur, suasana pedesaan Borobudur, dan kemeriahan masyarakat Borobudur yang ikut turun menyemangati pelari memberikan pengalaman tersendiri.

Kesuksesan Borobudur Marathon 2023 tampak dari jumlah peserta yang kembali sama seperti sebelum pandemi Covid-19. Hal ini juga berdampak bagi masyarakat sekitar Borobudur. Layanan akomodasi penginapan, baik hotel dan homestay, telah penuh terpesan.

Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana, mengapresiasi suksesnya Borobudur Marathon 2023 Powered by Bank Jateng. Nana berharap acara Borobudur Marathon semakin besar dan lebih baik lagi di tahun berikutnya, semakin banyak pelari yang mengikuti, semakin banyak pelari internasional yang mengetahui dan ikut berlari di Magelang.

“Dan kami, Magelang, siap untuk menyambut para pelari yang akan berdatangan untuk mengikuti Borobudur Marathon," ujar Nana Sudjana.

Borobudur Marathon merupakan salah satu event sport tourism unggulan di Jawa Tengah. Selain Bomar, Jawa Tengah memiliki Tour De Borobudur, Mesastila 100, Siksorogo Lawu Ultra, Telomoyo Cup, dan masih banyak lagi.  Pemprov Jawa Tengah berkomitmen terus mengembangkan pariwisata di Jawa Tengah, salah satunya melalui penyelenggaraan event. Dengan demikian, jumlah kunjungan wisatawan ke Jawa Tengah meningkat dan berdampak ekonomi bagi masyarakat Jawa Tengah. (Admin)

Bagikan