Java Balloon Attraction 2023 Diserbu Wisatawan

Perhelatan akbar Java Balloon Attraction 2023 sukses digelar pada Minggu pagi (27/8/2023). Event unggulan Jawa Tengah ini berhasil menarik minat ribuan wisatawan datang ke Wonosobo.

Hasil pantauan Tim Visit Jawa Tengah, sejak pagi pukul 06.00 tampak pengunjung berbondong-bondong memasuki area Taman Rekreasi Kalianget. Anak-anak, remaja, dewasa, hingga tua terlihat antusias berjalan kaki menuju lapangan tempat penerbangan balon. Udara dingin tidak menyurutkan langkah mereka untuk menyaksikan secara langsung balon-balon raksasa terbang di langit Wonosobo.

Acara belum resmi dibuka, namun para pengunjung dengan penuh semangat datang mendekat ke area penerbangan balon dan melihat langsung peserta yang sedang mengasapi balon dengan tungku berbahan kayu bakar. Tak sedikit dari pengunjung yang asyik merekam dan memotret suasana atau berswafoto dengan latar balon penuh warna.

Area yang luas membuat pengunjung leluasa memilih lokasi untuk menyaksikan atraksi balon udara. Jelang pukul 8, balon-balon diterbangkan dengan cara ditambatkan tali sambil diiringi alunan musik gamelan. Tahun ini, 25 balon udara terbang dengan membentuk 4 formasi yang menjadi ikon Wonosobo, yaitu  Lembah Dieng, Gunung Sindoro, Telaga Menjer dan Waduk Wadaslintang.

Java Balloon Attraction 2023 diisi dengan cukur rambut gembel, pertunjukan kesenian tradisional, stan kuliner dan UMKM. (Admin)

 

Bagikan